Pendidikan Teknologi Informasi difasilitasi oleh layanan pembelajaran Online (e-learning). E-learning milik PTI telah sepenuhnya digunakan untuk sarana/media belajar mengajar. Dengan adanya fasilitas e-learning dosen maupun mahasiswa bisa mengajar dan mendapatkan pelajaran dimanapun tanpa harus selalu dikelas.

Fasilitas ini sangat bermanfaat untuk memberikan pelajaran tambahan atau tugas tambahan selain yang diberikan di dalam kelas. Sejatinya e-learning yang digunakan oleh PTI bukan sepenuhnya menjadi pengganti perkuliahan, tetap hanya sebagai sarana ketika dosen berhalangan hadir.

Dalam mepraktekan e-learning, saat ini PTI UMTAS menggunakan tools Google Classroom. Kenapa Google Classroom? karena bagi kami pada prinsipnya adalah e-learning harus berasal dari kualitas konten bukan tools yan digunakan.

Untuk mengakses Google Class room mahasiswa bisa klik link berikut.

Silakan tanyakan kepada dosen pengampu masing-masing mata kuliah untuk akses ke aplikasi Classroom.